LA Liga Tanpa Barcelona?


Apa jadinya jika La Liga tanpa Barcelona? Tentu magnet yang selama ini menarik jutaan para fans sepak bola di seluruh penjuru dunia akan hilang.

Referendum yang akan dilakukan warga Catalunya akan berdampak buruk bagi keberlangsungan Barcelona dan Espanyol. Jika Catalunya merdeka, kedua tim itu harus keluar dari sengitnya persaingan La Liga.

Hal ini tentu dikarenakan Barcelona dan Espanyol sudah tidak menjadi bagian dari klub sepak bola di negara Spanyol dan memang La Liga pun tidak mengijinkan bergabungnya klub di luar spanyol.

“Barcelona dan Espanyol tidak akan bermain lagi di Liga Spanyol jika Catalunya telah merdeka dengan alasan berikut: Spanyol sudah memberikan peraturan tambahan bahwa satu negara non Spanyol yang bisa berlaga di La Liga hanya Andorra,” ujar Presiden Liga Spanyol, Javier Tebas dikutip dari Football Espana, Rabu (8/10).

Akan tidak adil rasanya, jika klub bertabur bintang dengan nilai transfer yang fantastis sekelas Barcelona harus bertanding di liga sepak bola Catalunya, yang notabene klub-klub sepakbola di Catalunya kelasnya masih jauh dibawah Barcelona.

Comments

Popular posts from this blog

Dani Alves Menjadi Kiper Dadakan Untuk PSG

Cerita Rakyat " Sangkuriang (Gunung Tangkuban Perahu)"

Pahlawan Mat Salleh berdarah Brunei